Isi Status Kicauan Farhat Abbas di Twitter Al El Ahmad Dhani

Isi Status Kicauan Farhat Abbas di Twitter tentang Al, El dan Ahmad Dhani yang mencemarkan nama baik keluarga Dhani.

Dua putra Ahmad Dhani, Ahmad Al Ghazali (Al) dan El Jalalludin Rumi (El) geram dengan celotehan Farhat Abbas di akun twitternya. Farhat mengkritik habis ayah mereka, Ahmad Dhani di twitter terkait kasus kecelakaan yang dilakoni AQJ. 

"Prihatin atas niat dan janji Dhani untuk biayai kuliah anak-anak korban tewas mobil terbang Doel, gue baru percaya kalo Dhani nikahin ibu-ibu mereka." tutur Farhat Abbas melalui akun @farhatabbaslaw.
Entah atas dasar apa Farhat sangat tajam menyoroti kasus kecelakaan yang menyeret nama besar Ahmad Dhani. Farhat pun ingin Dhani bertanggung jawab atas perbuataan anak ketiganya (AQJ) itu.
"Maia ikhlas Dhani nikahin janda-janda korban tewas mobil terbang Doel! Dhani harus bertanggung jawab! Jangan janji-janji surga doang!" tulis Farhat.
Twitter Farhat pun berlanjut. Farhat sempat menulis kekecewaan karena Dhani menolak sumbangannya.
"Kalo uang 5juta gak berharga bagi dhani bagaimana dengan mayat? Kalo orang sombong walau udah ngorbanin 6 nyawa ya tetap sombong." kicau Farhat.
Sontak saja Al dan El yang membaca twitter Farhat naik pitam. Mereka pun menantang Farhat untuk berduel di atas ring tinju.
"Dia (Farhat) itu sudah sering mengejek ayah. Siapa sih orang yang senang ayahnya dihina seperti itu," ujar Al, Kamis kemarin.
Al tak sendiri, El Jalaludin Rumi atau El, putra kedua Dhani juga mengaku geram dengan perkataan Farhat di twitter. Kata El, ia terus memperhatikan isi twitter Farhat yang selalu memojokkan ayahnya.
"Ayah kita kan bapak kita yang membesarkan kita. Jadi kalau ada yang berani ngatain ayah, mendingan langsung datangi kita saja," ujar El.













.